https://unsplash.com/photos/person-covering-face-with-hands-outdoors-99C5lrAyxpQ?utm_content=creditShareLink&utm_medium=referral&utm_source=unsplash

Hi pembaca @apakisahmu, kalian pasti pernah merasakan stres, kan? Nah, di dunia yang penuh hentakan dinamika & perubahan agaknya mudah mempengaruhi daya tahan kesehatan mental kita, yakni mulai dari dunia kerja, pendidikan (sekolah atau kuliah), kehidupan sosial, pribadi hingga urusan keluarga atau rumah tangga.

Pastinya kondisi kesehatan mental tak bisa kita kesampingkan begitu saja, ya namun sayangnya, banyak dari kita yang terlalu sibuk memikirkan berbagai hal dalam satu waktu yang justru membuat kita tenggelam dengan problema yang ada. Dalam artikel ini, kita bakal bahas tanda-tanda kesehatan mental yang perlu diwaspadai dan, pastinya untuk menemukan solusi.

Oke, jadi kesehatan mental itu bukan hanya tentang merasakan happy atau sedih, namun lebih dalam dari itu. Jujur saja, terkadang tanpa disadari kita sudah mengalami berbagai masalah mental sampai akhirnya menumpuk dan sewaktu-waktu dapat meledak.

Tanda-tanda yang Perlu Diwaspadai

1. Perubahan suasana hati gila-gilaan
Pernah mengalami perubahan suasana hati layaknya roller-coaster? Tiba-tiba marah, lalu mendadak down/ sedih, atau tiba-tiba timbul rasa cemas tanpa alasan yang jelas? Nah, itu bisa jadi sinyal kesehatan mental sedang tidak baik-baik saja, yuk coba cek gratis dengan memanfaatkan test online berikut:

2. Cemas terus menerus
Terkadang merasa cemas itu normal, tapi jika menjadi kebiasaan dan membuatmu susah fokus, itu bahaya! Sering memikirkan hal-hal yang belum tentu terjadi itu bukan hal yang yang menyenangkan, oleh karena itu coba deh, tarik napas dalam-dalam dan pertanyakan kekhawatiranmu. Untuk memastikan apa yang dirasakan, kamu bisa cek test kecemasan online sebagai berikut:

3. Jam tidur tidak teratur
Tidur yang cukup itu penting, akan tetapi jika kamu tidur terlalu banyak atau justru susah tidur, bisa jadi itu tanda kalau kesehatan mental lagi bermasalah, oleh sebab itu cobalah untuk mengubah rutinitas tidur yang lebih baik. Untuk mendapatkan tips tidur yang berkualitas dapat di klik disini.

4. Mengisolasi diri
Kalo kamu mulai suka mengurung diri, malas bertemu teman, atau lost contact sama keluarga, ini adalah sebuah alarm, oleh sebab itu jangan biarkan dirimu terjebak dalam kesendirian.

5. Kinerja yang menurun
Mata berat untuk fokus di sekolah atau kerjaan? atau mungkin tugas yang dulunya mudah dikerjakan namun sekarang menjadi sulit bahkan keder? Ini saatnya kamu cek apakah ada yang perlu diperbaiki diri segi kesehatan mentalmu.

Solusi untuk Kesehatan Mental yang Lebih Baik

Setelah kita bahas tanda-tanda yang harus diwaspadai, saatnya cari solusinya. Berikut ini ada beberapa langkah yang bisa dicoba:

1. Pilih cara untuk curhat
Jangan ragu buat berbagi perasaanmu. Curhat dengan sahabat atau orang terdekat dapat membuatmu merasa lebih ringan.

2. Me-time
Memberi reward kepada diri sendiri mulai dari menonton film, baca buku, mendengarkan musik, konsumsi makanan enak dan sehat atau apapun yang sesuai kesukaanmu adalah sarana untuk relaksasi dan recharge. Jadi, jangan sampai terlalu sibuk sampai lupa sama diri sendiri, ya.

3. Teknik mindfulness/ meditasi
Mediatasi itu bisa jadi jalan keluar yang oke banget untuk menenangkan pikiran. Meluangkan waktu beberapa menit setiap hari buat duduk tenang, tarik napas dalam-dalam, dan fokus sama apa yang terjadi saat ini.

4. Olahraga sebagai mood boster
Meski terhalang dengan rasa mager, akan tetapi perlu diingat bahwa olahraga bukan hanya untuk membentuk fisik, tapi juga baik untuk kesehatan mental. Angkat beban, joging, ikut kelas zumba atau apapun bentuknya, pastikan kamu bergerak dan berkeringat sehingga tubuh kita melepaskan hormon endorfin (meningkatkan mood dan mengurangi rasa sakit), serotonin (pengatur suasana hati), serta dopamin (memberikan rasa senang dan motivasi).

5. Curhat dengan ahlinya
Kalau semua langkah di atas sudah dicoba tapi belum ada perubahan,maka terapis atau konselor bisa bantu kamu mencari jalan keluar dari masalah kesehatan mental yang kamu hadapi. Sebagai contoh platformnya kamu bisa klik dibawah ini:

Kesehatan mental itu bukanlah hal yang bisa dianggap sepele, dan mengenali tanda-tanda tersebut sedini mungkin serta mengambil langkah yang tepat adalah tindakan terbaik dalam mencegah hal tersebut semakin mempengaruhi kualitas hidup. Jadi, kalau kalian merasakan satu tanda yang kita bahas di atas, maka jangan tunggu terlalu lama dalam mencari dukungan dan melakukan langkah-langkah yang tepat, agar terbebas dari stres dan mencapai kesehatan mental yang lebih baik.

https://unsplash.com/photos/person-in-white-shoes-standing-on-gray-concrete-road-1pAwJiCD60c?utm_content=creditShareLink&utm_medium=referral&utm_source=unsplash